Label:

10 Mobil Termahal Dunia

1. Bugatti Veyron Super Sport menduduki mobil termahal di dunia dengan harga 2,6 juta dollar AS (Rp 23,4 miliar). Salah satu kelebihannya, mobil ini tercatat di dalam Guiness Word of Record sebagai mobil tercepat di dunia, yakni 431 km per jam. Tenaganya 1.200 hp.












2. Koenigsegg Agera dibangun menggunakan bodi full aluminium, akselerasi 0-100 km per jam cuma 3,1 detik. Harganya, 1,5 juta dollar AS (Rp 13,5 miliar). Produk dari Swedia ini memiliki interior yang paling lapang di kelasnya.










3. Maybach Landaulet menjadi yang terbuncit seharga 1,405 juta dollar AS (Rp 12,6 miliar). Unit pertama kali muncul di Detroit Motor Show 2008 silam, menggunakan mesin turbo ganda V12 dengan beberapa sentuhan mewah seperti kulkas, meja lipat, dan tempat champagne berlapiskan perak.









4. Pagani Zonda C9 menjadi yang termahal keempat di dunia dengan harga 1,3 juta dollar AS (Rp 11,7 miliar). Unit belum resmi dilepas ke pasar, dan rencananya cuma ada 40 unit di dunia. Dengan bandrol yang tertera, sudah dipastikan mobil ini cepat (700hp) dan ekslusif.











5. Ferrari F70 senilai 870.000 dollar AS (Rp 7,83 miliar) merupakan suksesor dari model sebelumnya, Ferrari Enzo. Meski belum resmi diluncurkan, mobil ini merupakan salah satu kandidat mobil termahal di dunia setelah kemunculan perdananya dalam bentuk konsep Ferrari Millechilin






 
6. SSC Ultimate Aero sering disebut-sebut sebagai “pembunuh” Buggati Veyron yang mampu melesat hingga kecepatan 439 km per jam. Tenaganya 1.287 hp dengan sekujur bodi mobil menggunakan bahan ringan serat karbon sampai masuk ke interior kendaraan. Harga mobil ini 750.000 dollar AS (Rp 6,73 miliar).









7. LeBlanc Mirabeau, mungkin namanya masih asing. Produk asal Swiss ini ditawarkan 728.000 dolar AS (Rp 6,55 miliar). Meski membopong mesin V8 yang lebih kecil dari dua model di atas, mobil ini mampu menyemburkan tenaga hingga 700 hp dan torsi 850 Nm.










8. Ferrari SA Aperta yang diprediksi 520.000 dollar AS (Rp 4,68 miliar) yang pertama kali dipamerkan di Paris Auto Show tahun lalu dan merupakan edisi khusus ulang tahun ke-80 Pininfarina (rumah desain 
asal Italia). Jumlahnya terbatas, cuma 80 unit untuk seluruh dunia.










9. Lamborghini Murcielago LP670 4 SuperVeloceseharga 455.400 dollar AS (Rp 4,1 miliar). Supercar ini merupakan edisi spesial dari Murcielago bermesin 6,5L V12 yang mempunyai tenaga 670 hp.
Akselerasi 0-100 kilometer per jam hanya ditempuh ddalam 3,2 detik.













10. Rolls-Royce yang berada diperingkat kesepuluh (paling bawah) adalah Phantom Drophead Coupe yang dibandrol 447.000 dollar AS (Rp 4 miliar lebih). Mobil ini dibekali mesin V12 bertenaga 435 hp dengan interior dari bahan kayu menggunakan 30 jenis pohon.

0 komentar:

Posting Komentar