Label:

Negara Manakah Yang Paling Kaya di Bumi Ini?


Banyak sebenarnya yang tidak tahu dimanakah negara terkaya di planet bumi ini, ada yang mengatakan Amerika, ada juga yang mengatakan negera-negara di Timur Tengah.
Tidak salah sebenarnya, contohnya Amerika, negara super power itu memiliki tingkat kemajuan teknologi yang hanya bisa disaingi segelintir negara, contoh lain lagi adalah negara-negara di Timur Tengah. Rata-rata negara yang tertutup gurun pasir dan cuaca yang menyengat itu mengandung jutaan barrel minyak yang siap untuk diolah.
Tapi itu semua belum cukup untuk menyamai negara yang satu ini. Bahkan Amerika dan negara-negara Timur Tengah serta Uni Eropa-pun tak mampu menyamainya. Dan inilah negara terkaya di planet bumi yang luput dari perhatian warga bumi lainnya. Warga negara ini pastilah bangga jika mereka tahu. Tapi sayangnya mereka tidak sadar “berdiri di atas berlian” langsung saja kita lihat profil negaranya.

Negara Republik Indonesia


http://4.bp.blogspot.com/_97RPDJSidlw/SQnVkvyWuhI/AAAAAAAABAw/O0abvwb0eyE/s400/indonesia_bendera.jpg

Wooww… Apa yang terjadi? Apakah penulis salah? Tapi dengan tegas penulis nyatakan bahwa negara itulah sebagai negara terkaya di dunia. Tapi bukankah negara itu sedang dalam kondisi terpuruk? Hutang dimana-mana, kemiskinan, korupsi yang meraja lela, kondisi moral bangsa yang kian menurun serta masalah-masalah lain yang sedang menyelimuti negara itu.
Baiklah mari kita urai semuanya satu persatu sehingga kita bisa melihat kekayaan negara ini sesungguhnya.

1. Negara ini punya pertambangan emas terbesar dengan kualitas emas terbaik di dunia.



Apa saja kandungan yang terdapat di tambang di Freeport? ketika pertambangan ini dibuka hingga sekarang, pertambangan ini telah mengasilkan 7,3 juta ons tembaga dan 724,7 juta ons emas. Yang mau bantu penulis untuk menghitung nilai tersebut dipersilahkan. Hitunglah sendiri dan Anda akan tercengang dengan nilainya.
Lalu siapa yang mengelola pertambangan ini? Bukan negara ini tapi Amerika! Prosentasenya adalah 1% untuk negara pemilik tanah dan 99% untuk Amerika sebagai negara yang memiliki teknologi untuk melakukan pertambangan disana.
Bahkan ketika emas dan tembaga disana mulai menipis ternyata dibawah lapisan emas dan tembaga tepatnya di kedalaman 400 meter ditemukan kandungan mineral yang harganya 100 kali lebih mahal dari pada emas, ya.. dialah URANIUM!
Bahan baku pembuatan bahan bakar nuklir itu ditemukan disana. Belum jelas jumlah kandungan uranium yang ditemukan disana, tapi kabar terakhir yang beredar menurut para ahli kandungan uranium disana cukup untuk membuat pembangkit listrik Nuklir dengan tenaga yang dapat menerangi seluruh bumi hanya dengan kandungan uranium disana.
Freeport banyak berjasa bagi segelintir pejabat negeri ini, para jenderal dan juga para politisi nakal, yang bisa menikmati hidup dengan bergelimang harta dengan memiskinkan bangsa ini.

2. Negara ini punya cadangan gas alam TERBESAR DI DUNIA! tepatnya di Blok Natuna.



Berapa kandungan gas di blok natuna? Blok Natuna D Alpha memiliki cadangan gas hingga 202 TRILIUN kaki kubik!! dan masih banyak Blok-Blok penghasil tambang dan minyak seperti Blok Cepu dll. DIKELOLA SIAPA? EXXON MOBIL! dibantu sama Pertamina.

3. Negara ini punya Hutan Tropis terbesar di dunia.


Hutan tropis ini memiliki luas 39.549.447 Hektar, dengan keanekaragaman hayati dan plasmanutfah terlengkap di dunia.

Letaknya di pulau Sumatra, Kalimantan dan Sulawesi. Sebenarnya jika negara ini menginginkan kiamat sangat mudah saja buat mereka. Tebang saja semua pohon di hutan itu maka bumi pasti kiamat.
Karena bumi ini sangat tergantung sekali dengan hutan tropis ini untuk menjaga keseimbangan iklim karena hutan hujan amazon tak cukup kuat untuk menyeimbangkan iklim bumi.
Dan sekarang mereka sedikit demi sedikit telah menghancurkanya hanya untuk segelintir orang yang punya uang untuk perkebunan dan lapangan Golf. Sungguh sangat ironis sekali.

4. Negara ini punya Lautan terluas di dunia.


Dikelilingi dua samudra, yaitu Pasifik dan Hindia hingga tidak heran memiliki jutaan spesies ikan yang tidak dimiliki negara lain.

Saking kaya-nya laut negara ini sampai-sampai negara lain pun ikut memanen ikan di lautan negara ini.

5. Negara ini punya jumlah penduduk terbesar ke 4 didunia.


Dengan jumlah penduduk segitu harusnya banyak orang-orang pintar yang telah dihasilkan negara ini, tapi pemerintah menelantarkan mereka-mereka. Sebagai sifat manusia yang ingin bertahan hidup tentu saja mereka ingin di hargai.

Jalan lainnya adalah keluar dari negara ini dan memilih membela negara lain yang bisa menganggap mereka dengan nilai yang pantas.

6. Negara ini memiliki tanah yang sangat subur.


Karena memiliki banyak gunung berapi yang aktif menjadikan tanah di negara ini sangat subur, terlebih lagi negara ini dilintasi garis khatulistiwa yang banyak terdapat sinar matahari dan hujan.

Jika dibandingkan dengan negara-negara Timur Tengah yang memiliki minyak yang sangat melimpah negara ini tentu saja jauh lebih kaya. Coba kita semua bayangkan karena hasil mineral itu tak bisa diperbaharui dengan cepat.
Dan ketika seluruh minyak mereka telah habis maka mereka akan menjadi negara yang miskin karena mereka tidak memiliki tanah sesubur negara ini yang bisa ditanami apapun juga. “Bahkan tongkat kayu dan batu jadi tanaman.”

7. Negara ini punya pemandangan yang sangat eksotis dan lagi-lagi tak ada negara yang bisa menyamainya.


Dari puncak gunung hingga ke dasar laut bisa kita temui pemandangan yang sangat indah di negara ini.


Negara ini sangat amat kaya sekali, tak ada bangsa atau negara lain sekaya INDONESIA! tapi apa yang terjadi?


Untuk EXXON MOBIL OIL, FREEPORT, SHELL, PETRONAS dan semua PEJABAT NEGARA yang menjual kekayaan Bangsa untuk keuntungan negara asing, diucapkan TERIMA KASIH.
Sebuah cerita mungkin akan bisa menggambarkan indonesia saat ini silahkan disimak.

Ketika Tuhan Menciptakan Indonesia

Suatu hari Tuhan tersenyum puas melihat sebuah planet yang baru saja diciptakan- Nya. Malaikat pun bertanya, “Apa yang baru saja Engkau ciptakan, Tuhan?” “Lihatlah, Aku baru saja menciptakan sebuah planet biru yang bernama Bumi,” kata Tuhan sambil menambahkan beberapa awan di atas daerah hutan hujan Amazon. Tuhan melanjutkan, “Ini akan menjadi planet yang luar biasa dari yang pernah Aku ciptakan. Di planet baru ini, segalanya akan terjadi secara seimbang”.
Lalu Tuhan menjelaskan kepada malaikat tentang Benua Eropa. Di Eropa sebelah utara, Tuhan menciptakan tanah yang penuh peluang dan menyenangkan seperti Inggris, Skotlandia dan Perancis. Tetapi di daerah itu, Tuhan juga menciptakan hawa dingin yang menusuk tulang.
Di Eropa bagian selatan, Tuhan menciptakan masyarakat yang agak miskin, seperti Spanyol dan Portugal, tetapi banyak sinar matahari dan hangat serta pemandangan eksotis di Selat Gibraltar.
Lalu malaikat menunjuk sebuah kepulauan sambil berseru, “Lalu daerah apakah itu Tuhan?” “O, itu,” kata Tuhan, “itu Indonesia. Negara yang sangat kaya dan sangat cantik di planet bumi. Ada jutaan flora dan fauna yang telah Aku ciptakan di sana. Ada jutaan ikan segar di laut yang siap panen. Banyak sinar matahari dan hujan. Penduduknya Ku ciptakan ramah tamah,suka menolong dan berkebudayaan yang beraneka warna. Mereka pekerja keras, siap hidup sederhana dan bersahaja serta mencintai seni.”
Dengan terheran-heran, malaikat pun protes, “Lho, katanya tadi setiap negara akan diciptakan dengan keseimbangan. Kok Indonesia baik-baik semua. Lalu dimana letak keseimbangannya? “
Tuhan pun menjawab dalam bahasa Inggris, “Wait, until you see the id***s I put in the government.” (tunggu sampai Saya menaruh ‘id***s2′ di pemerintahannya).
Dan sebagai rasa terima kasih untuk Kemerdekaan Indonesia yang ke 65 tahun, kami pemuda-pemudi Indonesia memberikan penghargaan sebesar-besarnya kepada pejuang yang telah mengorbankan darah dan air mata mereka untuk bangsa yang tidak tahu terima kasih ini.


“Indonesia tanah air beta
disana tempat lahir beta,
dibuai dibesarkan bunda,
Tempat berlindung di hari Tua…
HIngga nanti menutup mata”


HIDUPLAH INDONESIA RAYA……!!!!!!
Memperingati HUT RI ke 65 Tahun
17 Agustus 1945 – 17 Agustus 2010
MERDEKA….!!!!!

Label:

Naruto Chapter 594 Bahasa Indonesia

Naruto Chapter 594 : Nenek Moyang










Label:

Lulusan' Google yang Menguasai Jagat Teknologi

Tim Armstrong - CEO AOL

AOL adalah perusahaan asal Amerika Serikat cukup terkenal, yang bergerak di bidang layanan web. CEO dan Chairman AOL saat ini adalah Tim Armstrong yang ditunjuk pada bulan Maret 2011.

Sebelum mengendalikan AOL, Tim rupaya termasuk orang cukup penting di Google. Dia pernah menjadi presiden Google Amerika.

Sheryl Sandberg - COO Facebook


Boleh dibilang, Sheryl adalah orang kedua di Facebook setelah sang CEO dan juga pendirinya, Mark Zuckerberg. Jabatan sebagai Chief Operating Officer (COO) membuatnya banyak mengendalikan operasional perusahaan.

Wanita berparas cantik ini ternyata juga alumni Google. Sebelum berkiprah di Facebook, Sandberg adalah Vice President of Global Online Sales and Operations di Google.

Deep Nishar - SVP LinkedIn

Deep punya pengalaman kerja cukup mentereng di Google. Dia pernah ditunjuk untuk mengepalai bidang strategi produk untuk wilayah Asia Pasifik.

Kini, Deep menjadi Senior Vice President, Products & User Experience di LinkedIn. LinkedIn sendiri adalah situs jejaring sosial yang saat ini kian populer. LinkedIn mengkhususkan diri menjadi situs jejaring sosial untuk kaum profesional


Dick Costolo - CEO Twitter

Dick Costolo adalah pemimpin utama Twitter, situs mikroblogging yang saat ini sedang naik daun. Dia ditunjuk menjadi CEO Twitter sejak tahun 2010.

Dick pernah menjadi karyawan Google pada tahun 2007. Kala itu, FeedBurner, perusahaan yang didirikannya diakuisisi Google dan dia turut dibawa menjadi pegawai Google

Jason Harinstein - SVP Groupon

Groupon menjelma menjadi perusahaan diskon online yang bereputasi besar. Salah satu aktor yang membesarkan Groupon adalah Jason Harinstein yang saat ini menjabat sebagai Senior Vice President of Corporate Development. 

Sebelumnya, Harinstein bekerja di Google dan juga memimpin di bidang corporate development. Di Google, dia antara lain pernah memimpin proses akuisisi terhadap perusahaan DoubleClick.

Kevin Systrom - CEO Instagram

Instagram baru saja dibeli Facebook seharga USD 1 miliar. Salah satu pendirinya adalah Kevin Systrom, yang saat ini juga menjabat sebagai CEO perusahaan aplikasi pengolah foto tersebut.

Dalam riwayat karirnya, Kevin pernah bergabung menjadi karyawan Google selama 2 tahun. Posisinya adalah sebagai Product Marketing Manager.

Chris Sacca - Investor di Sillicon Valley

Chris pada awalnya bekerja di Google sampai menduduki jabatan Head of Special Initiatives. Dia banyak memimpin pengembangan bisnis baru Google.

Kemudian dia memutuskan menjadi investor perusahaan teknologi potensial kawasan Sillicon Valley yang menjadi pusatnya industri teknologi Amerika Serikat. Dia tercatat berinvestasi di Bitly, Titter dan Twillio.

Bret Taylor - CTO Facebook

Ketika di Google, Bret Taylor turut andil dalam mengembangkan layanan peta online Google Maps. Bersama rekannya, Bret mendirikan website jejaring sosial FriendFeed yang kemudian diakuisisi Facebook senilai USD 50 juta.

Nah, Bret turut bergabung di Facebook dengan posisi terakhir sebagai Chief Technology Officer (CTO). Dia berencana akan mundur dari Facebook untuk mendirikan perusahaan baru.









Label:

Persepsi Cantik Berbagai Negara


Jepang

bersodagembira.blogspot.com

Di Jepang, kulit itu adalah kunci dari kecantikan. Wanita di Jepang mempunyai kulit lembut & cantik tanpa bekas, terutama di wajah mereka. Hal ini disebabkan karena wanita Jepang suka mengkonsumsi makanan & minuman yang mengandung collagen. Di Jepang, collagen sangat mudah ditemukan di supermarket, bahkan sudah banyak restaurant yang menyediakan makanan yang mengandung collagen. Tujuan mereka mengkonsumsi collagen adalah agar kulit mereka tetap halus, karena collagen adalah protein utama yang menyusun 75% area kulit dan berfungsi memberikan kekuatan dan kehalusan pada kulit. Oleh karena itu, kulit yang sehat sangat dipengaruhi oleh kadar kolagen yang mencukupi. Rusaknya kolagen maupun penurunan produksinya mengakibatkan timbulnya kerutan dan munculnya kulit tua.

Kulit wanita di Jepang memang halus, tapi tetap saja belum terasa lengkap tanpa rambut yang lurus, karena rambut lurus di Jepang juga dianggap cantik, dan kebanyakan rambut-rambut wanita Jepang itu memang lurus-lurus. Rambut lurus memang diibaratkan dengan gadis cantik di Jepang, dan sejujurnya, saya juga suka wanita yang berambut lurus. Ternyata Jepang memang mempunyai teknik pelurusan rambut yang sangat menganggumkan, dan teknik tersebut dipakai hampir di seluruh dunia.


Taboo

bersodagembira.blogspot.com

Kulit yang cantik dan rambut yang lurus memang cantik di Jepang, tapi tidak semuanya sependapat, karena masing-masing wanita dari negara lainnya mempunyai kriterianya tersendiri. Di National Geographic channel's show Taboo, ada arti kecantikan yang mungkin sangat ekstrim bagi kita semua.

Di Burma dan Thailand, anggota dari suku kayan memulai ritual kecantikan mereka dari waktu muda. Pada saat umur 5 tahun, mereka sudah memakai gelang berbentuk melingkar di sekitar lehernya. Gelang leher tersebut terus ditambahkan seiring dengan pertumbuhan mereka, dan hal tersebut membuat leher mereka semakin panjang seperti layaknya leher jerapah. Bagi mereka, leher yang panjang dengan gelang yang bersinar adalah tanda kedudukan dan keagungan mereka. Berat gelang leher tersebut bisa mencapai 22 pounds atau sekitar 10,5 kilo.

Bagi saya hal tersebut sangat ekstrim, tapi ada seorang wanita yang mengatakan,"jika saya melepaskan gelang-gelang ini dari leher saya, maka saya tidak akan terlihat cantik lagi, seperti saat saya memakainya".


India

bersodagembira.blogspot.com

Wanita di India mencampur turmeric, lemon, dan honey untuk dioleskan ke kulit mereka, pada hari-hari perayaan seperti pernikahan atau acara keluarga. Mereka selalu memakai perhiasan, dan baju yang berwarna terang serta tanda merah di dahi mereka pada saat-saat tertentu. Tanda merah di dahi mereka biasa disebut kumkum dan mereka berpikir hal tersebut membuat mereka semakin menarik.

Hampir di seluruh dunia tahu, bahwa wanita di India memiliki kulit & rambut yang indah, dan hal tersebut telah membantu para wanita di AS(Amerika) yang ingin memanjangkan rambut mereka dengan teknik catok rambut. Apa hubungannya rambut indah di India dengan para wanita di AS? Sekitar 25% rambut palsu di AS didatangkan dari hasil pengorbanan wanita-wanita di India. Para wanita di India mengorbankan rambut mereka untuk upacara keagamaan Hindu, dan mereka percaya bahwa dewa mereka sangat suka rambut.
Kuil Hindu tersebut otomatis kedatangan banyak rambut, Lalu untuk apa semua rambut tersebut? ternyata rambut tersebut mereka jual ke pasaran, dan meraup keuntungan sebanyak 18 juta dollar per tahun (1 $ = Rp 10.340). Selain cara di atas, ada juga wanita yang dengan sengaja menjual rambutnya, dengan cara memotongnya sendiri atau mengumpulkan rambut-rambutnya yang telah rontok ke dalam kaleng atau tempat penyimpanan rambut. Lucunya, pada saat mendengar hal tersebut, seorang wanita yang hadir di Oprah pun terkejut karena kebetulan ia juga memakai cara extension. Memang wanita AS tidak tahu dari mana rambut tersebut berasal, tapi seorang ahli penata rambut mengatakan bahwa kualitas yang paling bagus mutunya adalah rambut orang India.


Iran

bersodagembira.blogspot.com

Bagi wanita di Iran, kecantikan adalah memiliki hidung mancung yang mungil. Para wanita di Iran sangat suka dengan hidung mungil nan indah, karena para wanita di Iran biasanya memakai pakaian yang menutupi tubuhnya dari ujung rambut hingga kaki, kecuali wajah. Tapi Pertanyaannya "Apakah semua orang memiliki hidung cantik & mungil?" jawabannya "Tidak". 

Sesungguhnya kebanyakan wanita di Iran memiliki hidung yang besar, dan oleh karena itu, mereka rela melakukan segala cara untuk memperbaiki hidung mereka. Biasanya mereka melakukan operasi untuk memperindah hidung mereka, dan karena itu, negara Iran menjadi negara dengan jumlah operasi hidung terbanyak di dunia. Ternyata selain untuk kecantikan, operasi mereka juga menentukan status atau kedudukan, dan biasanya mereka memakai semacam plester di hidung mereka sebagai tanda bahwa hidung mereka telah dioperasi. Lucunya, banyak wanita di Iran yang memakai plester hidung walaupun mereka tidak melakukan operasi. Wanita Iran yang hadir di acara Oprah pun mengatakan, "Saya mempunyai seorang dosen yang memakai plester di hidungnya hingga 3 tahun walaupun ia tidak melakukan operasi". Saya tertawa ketika mendengar hal tersebut, tapi mau gimana lagi? sebab hanya wajahnnya saja yang dapat menjadi tempat memamerkan kecantikannya.


Brazil

bersodagembira.blogspot.com

Brazil adalah negara pengkonsumsi pil diet terbesar di dunia, karena para wanita di Brazil ingin mempunyai tubuh yang langsing. Selain memakan pill diet, para wanita brazil juga suka fitness & melakukan operasi. Seperti halnya wanita-wanita di Iran yang suka melakukan operasi hidung, wanita-wanita di Brazil juga sering melakukan operasi plastik. Operasi plastik di Brazil adalah operasi plastik terbanyak di dunia, sampai-sampai banyak majalah di Brazil yang khusus membahas tentang operasi plastik. Operasi dan kecantikan memang sangat penting di Brazil dan anehnya, anda bisa melakukan operasi di Brazil dengan mencicil/kredit, Jadi anda tidak akan terkejut orang miskin juga bisa operasi di Brazil. Para wanita Brazil menghabiskan 3/4 gajinya hanya untuk perawatan kecantikan.


Indonesia

bersodagembira.blogspot.com 

Rahasia Kecantikan di Indonesia adalah langsing. Di Indonesia terdapat metode melangsingkan badan pasca hamil dengan memakai stagen. Stagen dililitkan di tubuh, untuk menekan perut dan pinggang yang besar setelah hamil. Memakai stagen membuat sang pemakai sedikit merasa sakit, karena tekanan yang diberikan stagen cukup keras.


Ethiopia

bersodagembira.blogspot.com
Di Ethiopia, cantik itu adalah bekas luka cakar. Luka bekas di Ethiopia bukanlah luka yang tidak disengaja, justru mereka sengaja membuatnya sendiri dengan cara menyayat perut mereka. Mereka berpendapat bahwa luka tersebut dapat memuaskan lelaki, dan semakin banyak luka, maka semakin cantik. Biasanya luka cakar tersebut dibuat sejak mereka masih kanak-kanak.


France

bersodagembira.blogspot.com

Di Paris, cantik adalah langsing, anggun, cantik, dan berkelas. Di Paris, para wanita menghabiskan banyak waktunya untuk perawatan kecantikan. Karena wanita Paris langsing-langsing, mereka hanya menyediakan baju dengan ukuran 12 untuk wanita. Anehnya, menurut mereka, umur 60 tahun adalah saat wanita Paris paling cantik.


Mauritania

bersodagembira.blogspot.com

Hampir di semua negara menganggap cantik itu ibarat dengan langsing , tapi di negara bagian Afrika barat, Big is Beautifull. Mauritania negara berpasir yang terletak di sebelah barat laut Afrika. Arti kecantikan sangat berlawanan di Mauritania, dimana besar itu lebih baik(Sexy) dari pada langsing.

Semakin Besar(Gendut) seorang wanita, maka semakin banyak pria yang suka, jika semakin langsing maka semakin tidak laku. Mendengar hal tersebut, berbahagialah si Oprah, dan seluruh wanita di dunia yang kelebihan bobot. Karena semakin gendut, semakin banyak yang suka, maka sejak kecil anak-anak perempuan mereka diberi makan-makanan, dan susu onta yang berlemak tinggi secara berlebih.

Karena berlebihan, anak-anak tersebut muntah, tapi malah diberi lebih banyak lagi. Makanya tidak heran, makanan di sana mengandung banyak lemak dan tak ada yang menjual makanan diet atau pil diet di Mauritania. Lucunya, pria di Mauritania haruslah kurus atau langsing, lalu si Oprah bersorak untuk ke dua kalinya, "Hidup Mauritania, saya senang jika saya dilahirkan di sana", dan si Oprah terus menerus menyebut Mauritania, hingga para penonton di Oprah pun tertawa, mendengar hal tersebut saya pun ikut tertawa karena tingkah Oprah.